Sabtu, 07 Oktober 2017

Tempat Latihan Tempur TNI AD Terluas di Dunia Ada di Sini

Rabu, 5 Oktober 2017 Tentara Nasional Indonesia (TNI) merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-72. Puncak perayaan HUT TNI ke-72 akan digelar di Pelabuhan Indah Kiat, Cilegon, Banten Jawa Barat. Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo,  sebagaimana dilansir detikcom Kamis, 28 September 2017, menyatakan pemilihan Pelabuhan Indah Kiat Cilegon sebagai tempat puncak perayaan HUT TNI merupakan bentuk laporan TNI kepada Presiden dan rakyat Indonesia sejauh mana Alutsista digunakan.
Kodam VI/Tanjung Pura. Foto : wikipedia
Kodam VI/Tanjung Pura. Foto : wikipedia
Sementara itu, tahukah Anda bahwa TNI AD  mempunyai tempat latihan tempur terluas di dunia ? Sebagaimana dilansir kapanlagidotcom Kamis, 19 Juni 2008, tempat latihan tempur tersebut merupakan milik TNI AD Kodam VI/Tanjung Pura yang terletak di Kelurahan Amborawang, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Provinsi Kalimantan Timur. Tanah ini merupakan aset milik TNI AD seluas 724 hektar. Menurut Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal Agustadi Sasongko Purnomo, tempat latihan tempur ini merupakan yang terluas di dunia dan memadai. Tempat latihan yang memadai merupakan sarana latihan yang optimal untuk mewujudkan satuan dan prajurit yang siap melaksanakan tugas setiap saat.
Keistimewaan lain tempat ini adalah kurang lebih 4 km dari lokasi dihuni oleh 100 Kepala Keluarga Narapidana Politik/Tahanan Politik Partai Komunis Indonesia.(oen).